Rencana kontribusi disusun sebagai salah satu persyaratan administrasi beasiswa LPDP. Esai ini wajib dibuat oleh seluruh pelamar LPDP, untuk menyampaikan rencana apa yang akan dilakukan oleh pelamar apabila memperoleh beasiswa LPDP. Melalui esai ini, para reviewer dari pihak pemberi beasiswa akan mengetahui pandangan dan rencana ke depan para pelamar.
Bagaimana format penulisan rencana kontribusi?
Sebenarnya tidak ada format baku penulisan esai rencana kontribusi LPDP. Justru yang paling penting adalah kelengkapan informasi yang perlu disampaikan serta kerunutan dalam menulis. Hal ini berkaitan dengan kemampuan menyusun rencana dan memaparkannya kepada pihak lain.
Terdapat beberapa hal yang bisa dijadikan pedoman dalam penyusunan rencana kontribusi.
- Perkenalan diri secara singkat, berikut peran/ kesibukan Anda saat ini.
- Sesuai dengan latar belakang bidang Anda, paparkan permasalahan apa yang Anda temui saat ini sehingga Anda ingin menawarkan solusi penyelesaian. Jika Anda pernah berkontribusi atau pernah memulai untuk mengambil peran dalam penyelesaian masalah ini, Anda juga bisa menyebutkannya.
- Bagaimana bidang studi yang akan Anda ambil nantinya dapat mendukung rencana kontribusi yang telah Anda paparkan sebelumnya. Jika Anda memiliki latar belakang studi yang berbeda dengan bidang studi yang akan Anda ambil, Anda juga dapat mengkorelasikannya dengan penyelesaian masalah yang Anda sebutkan.
- Dalam mendiskripsikan mimpi Anda tentang Indonesia di masa depan, Anda tetap dapat mengkorelasikan dengan bidang keilmuan Anda.
- Melalui ilmu yang Anda miliki, paparkan peran apa yang akan Anda lakukan untuk berkontribusi kepada Indonesia yang Anda impikan. Anda perlu menyampaikan langkah-langkah dalam mewujudkan mimpi tersebut. Jika salah satu langkahnya adalah menempuh studi lanjut untuk dapat sampai di tahapan berikutnya, Anda dapat menuliskannya sebagai justifikasi bahwa Anda benar-benar membutuhkan kesempatan ini.
Sebagai tambahan catatan, mimpi memanglah harus setinggi mungkin, namun Anda tetap dapat menuliskan rencana kontribusi dan peran melalui hal-hal realistis yang dapat Anda capai. Tidak ada kontribusi yang terlalu kecil selama di dalamnya terdapat suatu permasalahan yang harus diselesaikan dengan peran Anda.
Nah, sudah siap me-review ulang esai kontribusi dan segera mengirimkannya sebelum di ambang batas penutupan pendaftaran? Selain isi paparan yang lengkap, tata bahasa dalam esai juga harus tepat dan mudah dipahami ya.
Jika Anda membutuhkan layanan review tata bahasa atau dikenal sebagai layanan proofreading rencana kontribusi Anda, Penerjemah Jakarta dapat membantu Anda. Layanan proofreading rencana kontribusi dapat digunakan untuk berbagai jenis bahasa termasuk Bahasa Indonesia.
PT. Inspirasi Citra Multi Jasa
Per. Wahana Pondok Gede T8 No. 12A Bekasi
Phone: 021-28678486
WhatsApp: 08122712110
Email: cs@penerjemahjakarta.com
Website: penerjemahjakarta.com
IG: @penerjemah_jakarta
FB Fanspage: Penerjemah Jakarta
Google business: Penerjemah Jakarta